Breaking News
Loading...
Kamis, 03 September 2015

Gurihnya Peluang Usaha Budidaya Bekicot

Bekicot, meupakann hewan kelas molusca yang hidup didaratan dan sangat menyukai daerah yang lembap. Perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan membuktikan bahwa hewan berlendir yang satu ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Daging bekicot mengandung asam amino lengkap yang sangat baik bagi kesehatan. sedangkan lendir bekicot banyak digunakan sebagai obat tradisional berbagai macam penyakit. Bekicot juga banyak digunakan sebagai pakan ternak bagi para peternak bebek. Melihat manfaatnya yang berlimpah, tidak ada salahnya jika anda mencoba bisnis yang satu ini. apalagi saat ini bekicot banyak dicari untuk digunakan untuk berbagai tujuan. Perlu anda ketahui, bekicot yang dapat dibudidayakan merupakan bekicot dengan spesies Achatina variegata dan Acatina fulica. Berikut akan saya bagikan tentang ulasan peluang usaha budidaya bekicot.

peluang usaha ternak bekicot
peluang usaha ternak bekicot

Untuk peluang usaha budidaya bekicot, tentu masih sangat luas. Apalagi sekarang masih sangat jarang orang yang menekuni bisnis ini. suplai bekicot untuk para pedagang biasanya didapatkan dari orang-orangg yang mencari bekicot liar di kebun dan sekitar rumah. inilah kesempatan bagi anda untuk mencoba bisnis modal ringan dan dapat menghasilkan hasil yang maksimal.

Tentang budidayanya, anda tidak memerlukan lahan yang luas. Hanya beberapa meter saja dengan dibatasi dinding agar bekicot tidak lari kemana-mana. Rahasia budidaya bekicot adalah pada suhu tanahnya. Suhu tanah 25-30 derajat merupakan suhu yang paling tepat untuk kelangsungan hidup bekicot. Untuk mengawali bisnis ini, anda tak perlu membeli indukann bekicot. Anda hanya harus mencari bekicot berukuran besar kemudian mengumpulkannya dikandang. Setelah masa kawin bekicot tersebut kemudian akan bertelur dan menghasilkan banyak anak. Anak-anak bekicot inilah yang nantinya dapat anda panen setelah besar. Makanannya adalah pupus daun dengan dicampur sedikit zat kapur. Bagian atap kandang harus dilumuri dengan detergen agar bekicot tidak lari keluar.

Dengan ide bisnis yang satu ini, sudah sangat jelas bahwa modal yang anda perlukan sangatlah sedikit. Lahan yang sempit, makanan dari sekitar rumah, induk yang dapat anda cari disekitar rumah, serta ketelatenan menjaga suhu tanah kandang. Padahal, permintaan bekicot semakin hari semakin meningkat. Karena itulah bisnis yang satu ini sangat perlu untuk anda coba sebagai salah satu bisnis menguntungkan bagi anda.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer